Crates

Introduksi

Setelah memahami tentang bagaimana membuat project dengan menggunakan cargo kini saatnya untuk merelease project yang telah kita buat sebelumnya dengan menggunakan Rust.

Sebelum Release

Hal pertama yang perlu dilakukan adalah mendaftarkan akun di https://crates.io bisa login dengan menggunakan github kemudian kunjungi https://crates.io/me klik button new token untuk membuat token baru, jika sudah buka terminal dan login dengan perintah cargo login <token> isi argument <token> dengan value token yang kalian dapatkan dari https://crates.io/me.

Setelah berhasil login di local kalian, jika berhasil login hasinya API token tersebut akan tersimpan di ~/.cargo/credentials.toml.

Release Manual

Sebelumnya pastikan dulu untuk melihat spesifikasi data atau biasa disebut sebagai manifest yang terdapat di Cargo.toml, pastikan untuk mengisi field author, license/license-file, dan description, kemudian jika sudah lengkap, silahkan ketik perintah publish dengan cargo publish, atau sangat direkomendasikan untuk menambahkan argument cargo publish --dry-run untuk memastikan tidak ada warning dan errors sebelum release ke crates.

Release Otomatis dengan CI/CD

Selain cara manual, release juga dapat dilakukan dengan menggunakan tools CI/CD seperti travis misalnya, contohnya seperti dibawah ini.

language: rust
deploy:
provider: cargo
token: "YOUR_TOKEN"
on:
tags: true
branch: master