Control Flow

Control Flow

Control flow adalah cara untuk mengoperasikan kondisi di Rust. Pengkondisian bukanlah hal yang baru dan sudah umum digunakan di setiap bahasa program, berikut adalah beberapa cara untuk melakukan pengkondisian.

If Expressions

Standarnya if adalah expression, karena if mengevaluasi dan mengembalikan sebuah nilai berdasarkan statement penentu.

fn main() {
if true {
hello("Adiatma");
}
}
fn hello(name: &str) {
println!("{}", name);
}

Multiple Conditions

Selain if terdapat juga beberapa kondisi lainnya yakni seperti else if dan else. Hal ini umum sama seperti bahasa yang lainnya.

fn main() {
let number = 10;
if number > 5 {
println!("more than five"); // output: more than five
} else if number <= 5 {
println!("number is five or lower than five");
} else {
println!("Other");
}
}

Menggunakan if di dalam sebuah let statement

Walaupun if adalah sebuah expression, tetapi kita masih diperbolehkan untuk menggunakan if di dalam sebuah statement. Dengan syarat tipe data dari statement harus sama, hal ini tujuannya untuk menjaga konsistensi data.

fn main() {
let n = 10;
let number_condition = if n <= 5 {
5
} else {
10
};
println!("The value of number is: {}", number_condition); // 10
}